Untuk Kategori Motor, penghargaan terbaik diberikan kepada; Best Booth Motorcycle: Alva. Best Scooter: Vespa Primavera. Best Naked Bike: Benelli TNT 899. Best Trail Adventure: KTM 350 EXC-F. Best Sport Cruiser: Keeway Benda V252C. Best Cruiser: Royal Enfield Super Meteor 650. Best touring Motorcycle: Moto Guzzi V100 Mandello. Best E-Bike: Pacific Magenta. Favourite EV Motorcycle Launch: Volta. Most Affordable Scooter: ZPT Nimbuzz. Most Long Range EV Scooter: Alva Cervo. Most Local EV Motorcycle Content: United E-Motor Most Tested Motorcycle Choice: Husqvarna Svartpilen


Pada gelaran hari keempat IIMS Surabaya 2024 ini, Rudi MF, Project Manager IIMS 2024 juga menyampaikan pencapaian tahun ini. “Dengan penuh rasa syukur, kami ingin menyampaikan bahwa berdasarkan rekapitulasi data pengunjung per hari ini (01/06) IIMS Surabaya 2024 mengalami kenaikan jumlah pengunjung sebesar 10% dibandingkan dengan tahun 2023. Hal ini merupakan pencapaian yang luar biasa dan tidak mungkin tercapai tanpa dukungan dari semua pihak. Sebagai informasi, IIMS Surabaya tahun depan akan kembali diselenggarakan pada tanggal 28 Mei hingga 1 Juni 2025. Kami berharap penyelenggaraan IIMS tahun depan dapat kembali menjadi bagian dari rangkaian acara ulang tahun Kota Surabaya dan memberikan kontribusi positif bagi industri otomotif dan kreatif di Jawa Timur.” pungkasnya.
Ujung gelar hari ini, sempurna dengan IIMS Infinite Live. Hadirnya sang legend Ari Lasso menggebrak pengunjung dan semua yang hadir di pameran IIMS Surabaya.