Penggemar motor klasik Honda akhirnya bisa bergembira karena Honda GB350C yang telah lama dinanti. Honda Motor Co telah mengumumkan bahwa motor ini akan tersedia mulai 10 Oktober 2024, dengan target penjualan sekitar 2.000 unit per tahun. Namun, angka ini masih akan diuji oleh pasar nantinya.
Honda GB350C akan hadir dalam dua pilihan warna klasik yang elegan, yaitu Puko Blue dan Gunmetal Black Metallic. Kedua varian ini dilengkapi dengan pelindung garpu berwarna serasi, penutup lampu depan, sadel dua bagian bergaya retro, serta desain knalpot yang memanjang lurus, memberikan tampilan klasik nan elegan.
Ditenagai oleh mesin satu silinder berpendingin udara 348cc, GB350C mampu menghasilkan tenaga 20 hp pada 5.500 rpm dan torsi 21 lb-ft pada 3.000 rpm. Motor ini dilengkapi dengan transmisi lima percepatan, suspensi depan teleskopik, lengan ayun, serta rem cakram di kedua roda. Ukuran rodanya adalah 19 inci di depan dan 18 inci di belakang, dengan kapasitas tangki bahan bakar sebesar 15 liter.
Harga yang direkomendasikan untuk GB350C adalah ¥668.800, sudah termasuk pajak sebesar 10%. Jika dikonversi ke dalam dolar AS, harganya sekitar US$4.695. Bila dibanderol harga tanpa pajak, harga motor ini menjadi lebih menarik, yaitu ¥608.000 atau sekitar US$4.268.
Untuk sementara motor inilebih akan diluncurkan di Jepang. Namun kemungkinan harga dan spesifikasi untuk pasar lain akan berbeda jika motor ini diluncurkan di luar Jepang. Honda akan terus memberikan informasi terbaru jika ada pengumuman untuk pasar lain.