Toyota Rumion, Kembaran Ertiga  Versi India

Toyota Rumion, MPV kembaran Suzuki Ertiga, resmi meluncur di India. Toyota Rumion hadir dengan desain yang mirip dengan Ertiga, namun dengan beberapa ubahan minor untuk membedakannya. Perubahan paling mencolok terlihat pada bagian depan, di mana Rumion memiliki grille hexagonal khas Toyota. Selain itu, bumper depan Rumion juga diubah dengan menghilangkan lekukan hitam di Ertiga dan menambah krom di radiator grille.

Di bagian interior, Toyota Rumion memiliki tata letak yang mirip dengan Ertiga. Namun, Rumion memiliki beberapa fitur tambahan, seperti head unit layar sentuh 8 inci, sistem hiburan Toyota iConnect, dan 4 airbag.

Toyota Rumion tersedia dengan dua pilihan mesin, yaitu bensin dan gas (CNG). Mesin bensinnya adalah K15C Dual Jet berkapasitas 1.462 cc yang menghasilkan tenaga 103 hp dan torsi 137 Nm. Mesin ini tersedia dengan pilihan transmisi manual 6 percepatan dan otomatis 5 percepatan. Sementara itu, mesin CNG Rumion berkapasitas 1.462 cc dengan tenaga 87 hp dan torsi 121,5 Nm. Mesin ini hanya tersedia dengan pilihan transmisi manual 5 percepatan.

 Toyota Rumion di India dibanderol dengan harga, untuk  tipe S (bensin): 1.029.000 Rupee (sekitar Rp190 juta). Sedangka tipe G (bensin): 1.139.000 Rupee (sekitar Rp207 juta). Tipe V (bensin): 1.368.000 Rupee (sekitar Rp252 juta) dan Tipe S (CNG): 1.124.000 Rupee (sekitar Rp207 juta). Selain India, mobil Low MPV Toyota ini dijual di Afrika Selatan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest Posts