MG G90 Resmi Hadir di Indonesia: Gebrakan Baru di Segmen MPV Premium

MG Motor Indonesia kembali membuat gebrakan besar di industri otomotif Tanah Air dengan debut perdana MG G90 di ajang Mandiri Utama Finance GAIKINDO Jakarta Auto Week (MUF GJAW) 2024. MPV premium ini menjadi highlight utama dari total delapan unit kendaraan yang dipamerkan MG di booth 9F, ICE BSD City, sekaligus melengkapi perayaan 100 tahun eksistensi MG secara global.

“Dengan semangat 100 tahun MG, kami hadir di MUF GJAW 2024 membawa berbagai kendaraan istimewa di berbagai segmen untuk menjawab kebutuhan konsumen Indonesia. Melengkapi jajaran produk lengkap MG, kami juga menampilkan secara perdana G90 sebagai flagship MPV premium kepada pengunjung pameran,” ungkap He Guowei, CEO MG Motor Indonesia.

MG G90 dirancang sebagai MPV premium yang mengedepankan kenyamanan kelas atas, desain modern, dan teknologi canggih. Dengan debutnya di Indonesia, MG mempertegas komitmennya untuk menghadirkan kendaraan yang memenuhi kebutuhan keluarga maupun pebisnis. MG G90 menjadi pilihan ideal bagi konsumen yang mencari kendaraan MPV dengan fitur premium tanpa mengesampingkan performa.

Selain MG G90, MG Motor Indonesia juga memamerkan berbagai model inovatif yang mencakup semua segmen:  di Segmen Kendaraan Listrik:  MG 4 EV, hatchback listrik dengan desain futuristik dan sistem penggerak roda belakang yang memberikan akselerasi impresif.  MG ZS EV, SUV listrik dengan tampilan trendy dan efisiensi tinggi.

Segmen Hybrid: MG VS Hybrid, perpaduan performa tangguh dengan efisiensi bahan bakar. MG 3 HEV, hatchback hybrid dengan efisiensi energi tinggi dan tenaga optimal.  Segmen ICE (Internal Combustion Engine), MG ZS, SUV kompak dengan desain stylish. MG 5 GT, sedan sporty yang menggabungkan inovasi dan estetika.

Salah satu daya tarik lain di booth MG adalah MG Cyberster, roadster listrik pertama di dunia. Sebagai bagian dari perayaan 100 tahun MG, Cyberster memadukan desain roadster klasik dengan teknologi kendaraan listrik modern, menjadikannya simbol inovasi dan warisan MG yang ikonik.

MG Motor Indonesia juga menghadirkan program promosi bertajuk MG 123 bagi pengunjung MUF GJAW 2024. Penawaran ini mencakup, Gratis asuransi selama 1 tahun.  Cicilan dengan bunga 0% selama 2 tahun.  Gratis voucher listrik atau bensin selama 3 tahun, sesuai jenis kendaraan.

Keikutsertaan MG dalam MUF GJAW 2024 menegaskan komitmennya untuk terus menghadirkan kendaraan inovatif yang sesuai dengan kebutuhan pasar Indonesia. Dengan menghadirkan MG G90 dan model lainnya, MG menunjukkan posisinya sebagai salah satu pemain utama di pasar otomotif nasional.  “MG di MUF GJAW 2024 hadir menyapa penggemar MG dan warga Jabodetabek yang tertarik terhadap lini produk inovatif kami. Mari kunjungi dan rasakan sensasi berkendara Brit Dynamic bersama MG di MUF GJAW 2024,” tutup He Guowei.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *