Toyota Akan Kembali Memproduksi Celica dan MR2?

Toyota kembali membuat kejutan bagi para penggemar, kali ini lewat cara yang tak terduga. Dalam episode terbaru anime resmi Toyota berjudul Grip, sebuah papan tulis yang tampak sekilas di latar menampilkan nama-nama legendaris dari lini mobil sport Toyota. Nama-nama ini bukan hanya nostalgia, melainkan mencakup generasi terbaru beberapa model populer, seperti generasi kedelapan Toyota Celica dan generasi keempat Toyota MR2. Selain Celica dan MR2, tercatat pula generasi keenam Supra, generasi ketiga GR 86, dan mobil balap GR GT3.

Seperti diberitakan RoadandTrack, meski Toyota belum resmi mengonfirmasi apakah model-model tersebut benar akan diproduksi, divisi GR Toyota memang dikenal sering memberikan bocoran secara halus. Sebelumnya, peluncuran GR Corolla di Amerika Serikat juga dilakukan dengan cara serupa, mengisyaratkan model tanpa banyak pengumuman resmi.

Toyota Celica generasi ketujuh berhenti diproduksi pada 2006, dengan penghentian ekspor ke luar Jepangm terutama AS pada 2005 lalu. Sementara itu, MR2 Spyder terakhir dijual di pasar Amerika pada 2005 dan berlanjut hingga 2007 di beberapa pasar lainnya. Sejak saat itu, penggemar belum melihat penerus resmi dari mobil sport ringan dengan mesin tengah yang ikonik ini.

Pada 2021, Toyota sempat memamerkan konsep mobil sport dua kursi, yang menunjukkan komitmen terhadap segmen ini. Baru-baru ini, konsep FT-Se juga diprediksi menjadi petunjuk Toyota dalam menggabungkan elektrifikasi untuk menghidupkan kembali model-model favorit penggemar.

Toyota juga terus menjaga misteri mengenai masa depan Supra dan GR 86. Generasi baru GR 86 dikabarkan akan hadir pada 2028 dengan teknologi hybrid dan mesin turbo. Sementara itu, Supra — yang pertama kali diluncurkan pada 2019 — kemungkinan akan mendapat pengganti dalam waktu dekat, meski penjualan belum memenuhi ekspektasi awal.

Selain itu, model konsep GR GT3 yang diperkenalkan pada 2022 diperkirakan akan menjadi penerus Lexus LFA, dengan uji coba prototipe yang sudah terlihat di Nürburgring. Model ini tampil gagah di trek dan terdengar menggunakan mesin V-8, memberi kesan kuat akan performanya.

Meski tidak semua prediksi di kartun jadi kenyataan, tampaknya Toyota tidak hanya mengisi papan tulis tersebut tanpa alasan. Apakah semua model ini benar akan menjadi kenyataan masih menjadi tanda tanya, tetapi harapan untuk kembalinya mobil sport ikonik ini jelas semakin tinggi. Dunia membutuhkan lebih banyak mobil sport, dan Toyota tampaknya siap mengambil peran besar dalam mewujudkannya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest Posts