Wuling Tampilkan Air ev Lite Long Range, CloudEV, Alvez Adventure, dan BinguoEV Modifikasi di IMX2024

Wuling Motors (Wuling) kembali berpartisipasi dalam ajang Indonesia Modification & Lifestyle Expo (IMX) 2024, yang berlangsung dari 4 hingga 6 Oktober di ICE BSD City. Mengisi booth A3 di Hall 9 dengan luas 170 meter persegi, Wuling menghadirkan deretan produk andalannya, termasuk Alvez bergaya petualang, BinguoEV hasil modifikasi BTX, serta dua kendaraan listrik terbaru, Air ev Lite Long Range dan CloudEV. Para pengunjung juga diberi kesempatan untuk mencoba langsung performa mobil-mobil listrik Wuling di area test drive.

Dalam partisipasinya kali ini, Wuling mengusung tema “Road to the World” dengan membawa dua kendaraan yang telah dipersonalisasi, yaitu BinguoEV hasil kreasi BTX dan Alvez yang diberikan sentuhan petualangan. Alvez tampil dengan aksesori adventure, seperti Otoproject Cross Bar Expedition dan Roof Box Discovery, memberikan kesan tangguh dan siap berpetualang. Di sisi lain, BinguoEV tampil stylish dengan bodykit BTX, velg BBS Super RS R18, dan sistem suspensi AirBFT, memberikan tampilan elegan dan modern khas mobil modifikasi.

Tak hanya itu, Wuling juga memamerkan dua EV andalannya, CloudEV dan Air ev Lite Long Range, yang baru saja diluncurkan pada September lalu. Air ev Lite Long Range kini mampu menempuh jarak hingga 300 km dalam sekali pengisian daya, menjadikannya solusi kendaraan listrik yang lebih praktis untuk penggunaan sehari-hari.

Di booth Wuling, pengunjung dapat berpartisipasi dalam aktivitas interaktif “Coloring Your Dream Air ev Lite”, di mana mereka dapat menghias mobil Air ev Lite dan berkesempatan memenangkan hadiah menarik. Selain itu, Wuling juga menawarkan berbagai promo spesial selama IMX 2024. Beberapa promo tersebut antara lain paket Wuling Octofest dengan total keuntungan hingga Rp72 juta untuk BinguoEV, DP rendah mulai dari Rp16 juta, bunga ringan 0% hingga dua tahun, hingga garansi komponen EV seumur hidup untuk seluruh lini EV Wuling. Bagi konsumen yang membeli mobil Wuling selama pameran, tersedia kesempatan mengikuti lucky dip dengan hadiah menarik seperti emas, smartwatch, dan E-wallet.

Kehadirannya di IMX 2024, Wuling terus memperkuat posisinya sebagai inovator di pasar kendaraan listrik dan modifikasi, memberikan solusi berkendara yang canggih serta menarik bagi konsumen Indonesia.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest Posts