BMW Motorrad GS Race Indonesia Aksi Off-Road Spektakuler di BSD

BMW Motorrad Indonesia melalui PT. Layur Astiti Bumi Kencana sukses menggelar ajang petualangan off-road perdana, BMW Motorrad GS Race Indonesia, pada 8 September 2024. Acara ini menjadi perayaan besar bagi para penggemar motor adventure yang antusias menguji keterampilan mereka di medan penuh tantangan.

Dengan lintasan yang dirancang khusus untuk menguji kemampuan pengendara di berbagai medan off-road, ajang ini menarik perhatian komunitas motor adventure dari seluruh Indonesia. BMW Motorrad GS Race Indonesia tidak hanya sekadar kompetisi kecepatan, tetapi juga menjadi ajang unjuk keterampilan dan ketahanan para pengendara BMW GS—mulai dari BMW G 310 GS hingga model terbaru BMW R 1300 GS.

“Kami sangat terinspirasi oleh semangat dan antusiasme luar biasa dari para peserta dan pengunjung,” kata Fransiska Ingrid, CEO BMW Motorrad Indonesia. “Ajang ini memberikan kesempatan bagi pengendara untuk merasakan kekuatan, ketangguhan, dan kenyamanan motor BMW seri GS di medan ekstrem. BMW GS dikenal sebagai motor adventure nomor satu di dunia, baik untuk medan on-road maupun off-road.”

Ingrid juga menambahkan bahwa BMW Motorrad selalu berada di garis depan dalam hal teknologi, kenyamanan, dan keamanan, menjadikannya pilihan utama bagi para petualang sejati.

Selain menampilkan aksi-aksi adu keterampilan di lintasan off-road yang menantang, acara ini juga menjadi ajang kumpul komunitas motor adventure, sponsor, dan penggemar. Lebih dari sepuluh rintangan sulit disiapkan bagi para peserta yang bersaing memperebutkan posisi juara, sementara para pengunjung dan keluarga yang hadir menikmati hiburan dan suasana meriah di sekitar lapangan.

Acara semakin semarak dengan hadirnya beragam tenda sponsor yang menawarkan berbagai produk otomotif serta hiburan live music yang dibawakan oleh Rian D’MASIV, menambah kegembiraan sepanjang hari.

BMW Motorrad GS Race Indonesia menjadi bukti komitmen BMW Motorrad dalam mengakomodasi hasrat para pengendara motor adventure di Indonesia. Acara ini tidak hanya menjadi tempat unjuk gigi kemampuan para pengendara, tetapi juga menjadi ruang bagi komunitas pecinta motor untuk bersatu dan berbagi pengalaman.

Pagelaran ini diharapkan menjadi ajang tahunan yang ditunggu-tunggu oleh para pecinta petualangan motor di Indonesia. BMW Motorrad GS Race Indonesia tidak hanya menghadirkan aksi memukau, tetapi juga menegaskan bahwa semangat petualangan selalu hidup dalam jiwa setiap pengendara.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest Posts